-->
Aplikasi Wajib Bagi Mahasiswa Tingkat Akhir

Aplikasi Wajib Bagi Mahasiswa Tingkat Akhir

aplikasi wajib untuk mahasiswa tingkat akhir, aplikasi wajib untuk menyimpan skripsi, cara aman menyimpan data skripsi, cara agar data skripsi tidak hilang

APLIKASISME.COM - Aplikasi wajib bagi mahasiswa tingkat akhir. Impian semua orang yang sedang melakukan study di perguruan tinggi pastilah ingin selesai tepat waktu dan mendapatkan hasil yang maksimal. untuk mendapatkan hasil yang maksimal dibutuhkan sebuah usaha dan kerja keras. harus dapat meluangkan waktu untuk belajar dan belajar. selain itu strategi dalam belajar juga dibutuhkan jika ingin mendapatkan sebuah hasil yang maksimal.

Semua mahasiswa tingkat akhir pasti disibukkan dengan dengan karya tulis yang harus diselesaikan. semua mahasiswa tingkat akhir akan melakukan berbagai riset dan uji coba karyanya. selain penyusunan karya tulis mahasiswa dengan program study tertentu juga ada yang diwajibkan untuk membuat karya non tulis.

Berdasarkan survey dari sekian banyak mahasiswa tingkat akhir tak semua memiliki kesiapan untuk mengerjakan skripsi alhasil waktu sidang harus diundur di semester selanjutnya. salah satu alasan yang sangat menyakitkan adalah jika ada salah satu mahasiswa yang sudah siap dengan hasil karya dan penyusunan karya tulisnya ternyata disaat waktu sidang semakin dekat terjadi sebuah musibah. dan parahnya lagi musibah tersebut melenyapkan semua hasil karya yang telah siap untuk diujikan di sidang skripsi.

Untuk menanggulangi peristiwa hilangnya data data hasil analisis riset dan penyusunan karya tulis seorang mahasiswa perlu melakukan backup data secara kontinyu di setiap update karyanya. selain back up menggunakan storage pada umumnya menggunakan flash disk, memory card, hardisk dan sebagainya ternyata itu tidak cukup aman bagi mahasiswa yang ingin menyelesaikan kuliahnya tepat waktu.

Semua alat penyimpana tadi bisa saja hilang dan data yang ada didalamnya juga akan ikut terbawa hilang. untuk itu dibutuhkan sebuah aplikasi cloud storage yang dappat dimanfaatkan untuk menyimpan semua hasil karya ilmiah yang dirasa penting.

Inilah  beberapa aplikasi yang wajib dimiliki oleh mahasiswa tingkat akhir untuk menyimpan data data karya tulis dan data data penting lainnya agar tidak hilang:

1. aplikasi Google drive
Aplikasi penyimpanan ini terintegrasi penuh dengan akun google. google drive menyediakan 15Gb space penyimpanan secara gratis bagi penggunanya.   dengn menggunakan google drive kita dapat melakukan pengeditan secara berkala bahkan dapat menambahkan orang lain untuk dapat mengakses dan mengedit dokumen yang ada di drive.

2. mediafire
Mediafire juga menyediakan ruang gratis untuk penggunanya sebesar 50Gb. untuk mendapatkan kapasitas penyimpanan yang lebih besar hinga 100Gb pengguna harus membayar sekitar 2.5 USD.

3. dropbox
 aplikasi penyimpanan cloud ini menyediakan space gratis sebesar 2 Gb. aplikasi ini akan secara otomatis melakukan back up data anda secara berkala sehingga akan memudahkan penggunanya dalam menyimpan data pribadinya. Selain itu dropbox juga terhubung langsung dengan black berry messanger sehingga memudahkan penggnanya untuk berbagi file secara langsung dari dropbox ke kontak BBM.

4. one drive
 anedrive adalah sebua produck dari microsoft yang menyediakan layanan penyimpanan cloud. space yang disediakan one drive sebesar 15 Gb secara gratis. aplikasi ini terhubung secara langsung dengan beberapa aplikasi microsoft lainnya seperti microsoft word, exel dan powerpoint.

5. Mega
Aplikasi cloud storage mega menyediakan space sebesar 50GB secara gratis. selain itu mega juga menyediakan fasilitas enkripsi guna melindungu privasi penggunanya.

Untuk mengamankan file penting, anda dapat memilih salah satu atau beberapa aplikasi diatas guna menanggulangi kejadian yang tidak diinginkan terkait dengan kehilangan data penting anda. Sehingga diharapkan semua mahasiswa yang sedang mengerjakan skripsinya akan selesai tepat waktu dan mendapatkan hasil yang maksimal.

Semoga bermanfaat.



Advertisement

Baca juga:

Buka Komentar
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar

Tidak ada komentar