APLIKASISME.COM - Blog sebagai media belajar menulis. Menulis memang bukan hal yang sulit, tapi juga bukan hal yang mudah bagi orang yang belum terbiasa. Dengan menulis kita bisa menumpahkan semua isi hati dan pemikiran kita.
Dalam menulis kita akan memutar otak kita. bagaimana menyiapkan meteri, mengumpulkan data-data dari berbagai sumber, hingga merangkai kata-kata hingga membentuk sebuah kalimat yang akhirnya dapat dimengerti dan diterima oleh pembaca.
Apa saja keuntungan menjadi Penulis?
Menulis membuat kita lebih kreatif
Menulis akan membuat otak kita lebih kreatif, pada saat kita menulis kita dituntut untuk terus berfikir kreatif.Menulis dapat menghasilkan uang
Dari hasil tulisan tulisan kita, kita dapat menjualnya dan dari situlah kita mendapatkan uang. Banyak orang yang membutuhkan jasa freelance penulis bahkan sekarang banyak situs situs yang menawarkan artikel. diluar negeri bahkan satu artikel berbahasa inggris ada yang mencapai 100 dollar amerika. bisa dibayangkan jika kita mampu menulis 10 artikel dalam sehari maka penghasilan yang didapat 1000 dollar jika dalam sebulan maka kita tinggal kalikan saja 30 yaitu menjadi 30000$ dan jika dirupiahkan 30.000 x 13000 = 390.000.000 fantastis bukan.Didalam negeri juga sekarang sudah mulai banyak yang membutuhkan jasa penulis. meski harganya yang tak semahal di luar negeri akan tetapi menurut saya sudah cukup lumayan untuk sampingan.
Rata rata harga satu artikel di indonesia yang berjumlah 300 kata senilai 25 ribu rupiah.
Saat ini juga terdapat dua situs berita yang membuka jasa penulis yang membayar cukup lumayan dua situs itu yaitu babe dan ucnew. rata rata satu artikel di hargai sekitar 50 ribu rupiah.
Menulis bisa dijadikan sampingan
Menulis dapat dilakukan sebagai sampingan. menulis adalah sebuah kegiatan yang sangat fleksibel dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja. sorang penulis tidak melulu harus menulis akan tetapi dapat juga dikombinasikan dengan beberapa pekerjaan sekaligus. kita dapat bekerja di perusahaan dan mendapat gaji bulanan dan disela sela kita menjalankan pekerjaan kita sebagi pekerja kita dapat menulis.Waktu yang fleksibel dan dapat dilakukan kapan saja menjadi satu keunggulan tersendiri. jika kita melihat orang orang yang sukses sebagai penulis mereka terkadang melakukan pekerjaannya di tempat-tempat yang tak terduga, seperti misalnya di puncak gunung, di pantai atau disela-sela liburan mereka. kata mereka mendapatkan sebuah ide menarik untuk di buat menjadi sebuah artikel dapat ditemukan dimana saja, ditempat yang tidak terduga.
Menjadi penulis lepas atau freelance writer memang sangat menjanjikan. potensi pendapatan yang tak terbatas juga tidak terkekangnya waktu kita. kita dapat menentukan sendiri waktu bekerja kita dan kapanpun kita bisa bisa berlibur tanpa harus memikirkan cuti atau ijin dari atasan. kita tidak akan merasakan tekanan daribos atau atasan.
Langkah mudah belajar menjadi penulis
Untuk menjadi penulis yang handal memerlukan keahlian khusus. Jika kita ingin menjadi penulis yang hebat jalan satu satunya yaitu dengan belajar menulis dan menulis disamping juga belajar dari para penulis hebat yang telah sukses. membaca artikel artikel orang lain akan meningkatkan wawasan dan ide menulis kita.
Membuat blog
Sebagai tempat untuk belajar menulis yang sangat simpel adalah menggunakan blog sebagai medianya. untuk tahap awal kita bisa menulskan artikel artikel yang ringan tapi usahakan syarat akan manfaat.
Usahakan untuk membuat jadwal posting blog sehingga kebiasaan menulis akan tertanam secara perlahan. Seiring berjalannya waktu tingkatkan frekuensi posting artikel di blog. ini akan menuntut lebih kreatif dan terus berfikir.
Membaca
Untuk mendapatkan berbagai informasi dan bahan yang akan kita angat sebagai sebuah artikel baru jalan terbaik adalah dengan selalu update membaca berbagai media. dari situ kita bisa mendapatkan inspirasi dan bahan untuk kita angkat. untuk mengetahui berbagai tema yang sedang populer kita dapat mencarinya di google tren atau media sosial seperti facebook dan twitter. gali semua informasi yang berkaitan dengan artikel yang ingin disusun. sehingga kita tidak kehilangan kata kata saat menulisnya.
Secara pelahan anda akan mendapatkan kenikmatan tersendiri dalam menulis. secara kualitas dan kuantitas akan meningkat jika melakukan semua langkah langkah diatas. Dari semula membuat satu artikel membutuhkan waktu satu jam nantinya akan semakin cepat hingga 20 menit mampu menulis satu artikel
Semoga bermanfaat.
Advertisement
4 komentar
Menuangkan karya dalam blog itu menyenangkan gan, asli mana kamu ya pak ?
Balasbener gan, asli indonesia gan. HHe
BalasSukses selalu ngeblognya pak hehe
BalasIya gan terima kasih supportnya. doain bisa terus konsisten updatenya.
Balas